Sabtu, 07 Mei 2016

Keuntungan Investasi Emas Bisa Sampai 10 Kali Lipat

Keuntungan Investasi Emas Bisa Sampai 10 Kali Lipat












Saat ini investasi emas menjanjikan kemudahan karena emas merupakan komoditas yang mudah diuangkan dan tahan terhadap inflansi. Selain itu, emas juga lambang kemakmuran.
Emas yang mulai ditambang sejak 2.000 tahun sebelum masehi kini masih menjadi primadona. Tak hanya sebagai perhiasan, namun juga investasi yang menjanjikan keuntungan berlipat.
Meski saat ini pilihan investasi menjadi sangat beragam. Namun, emas menjadi salah satu instrumen investasi yang bisa jadi pilihan utama bagi masyarakat.
Pergerakan emas ini luar biasa, selain itu, emas tidak mudah rusak jika dibandingkan komoditas lain sehingga emas bisa dijadikan alat yang menyimpan nilai untuk masa depan.
Emas menjadi sarana investasi yang menarik karena harga emas juga terus meningkat dari waktu ke waktu. Bahkan return of investment (ROI) emas bisa mencapai 10 kali lipat. Kalau dilihat pergerakan harga emas pada 1994 lalu per gramnya hanya Rp30.000 hingga Rp50.000, sedangkan saat ini harga emas sudah mencapai Rp550.000. (as)

Facebook Twitter Google+

 

AURUMINDO

AURUMINDO
Back To Top